top of page

SEJARAH

Awal mulanamanya rajuters pada tanggal 9 Oktober di tetapkan sebaga miladnya kemudian kopdar tanggal 18 November pada minggu di Pendopo Pemda Purwakarta disepakati menjadi komunitas rajut puwakarta, Tanggal 22 november 2018 karena sesuatu hal dan sebagainya di dapatlah sebuah nama menjadi Purwakarta Crochet Community

VISI DAN MISI

Visi

Terwujudnya komunitas yang dapat meningakatkat kemampuan serta keterampilan Purwakarta unutuk menjadi pribadi yang memiliki jiwa sosial, mandiri , kreatif, inovatif, produktif sehingga dapat membantu perekonomian lokal

Untuk mendukung tercapainya Visi yang sudah ditetapkan dijabarkan ke dalam Misi, Tujuan dan Sasaran yang ingin dicapai.

Dengan adanya pernyataan Misi diharapkan seluruh anggota dan pihak lainya dapat mengenal dan mengetahui peran serta program program Purwakarta Crochet Community  serta hasil yang akan diperoleh di masa mendatang.

Ada 3 Misi yang di emban oleh Purwakarta Crochet Community 

1. Pendidikan & Pendalaman Keterampilan

Pengembangan keterampilan melalui pelatihan dan pendalaman kemampuan guna meningkatkan kreatifitas yg dapat melahirkan inovasi dan mendorong  produktifitas anggota Purwakarta Crochet Community. 

2. Penguatan Ekonomi Mandiri

Penguatan usaha ekonomi keluarga,  Komunitas dan masyarakat, melalui jalinan komunikasi dengan pihak lain serta menggelar kegiatan yg dapat menumbuhkan iklim ekonomi yang sehat dan berkelanjutan sehingga dapat mebantu meningkatkan stabilitas ekonomi lokal. 

3. Kebersamaan 

Menumbuhkan jiwa sosial antar anggota dapat di wujudkan dengan kebersamaan yg dilakukan oleh Purwakarta Crochet Community.  
Menciptakan dan menjalankan kegiatan bersama untuk membantu siapa saja (urang purwakarta) yang ingin belajar dan mendalami keterampilan merajut.

Misi

bottom of page